BLOGGER TEMPLATES AND TWITTER BACKGROUNDS

Minggu, 22 November 2009

wayang sayang :)


Hhhmm.. takut kebudayaan kita diambil lagi nii sama negara orang, sekarang kita bahas aja satu per satu kebudayaan yang ada di negara kita tercinta, negara Indonesia. Hhah !
Pembahasan pertama kita tentang wayang. Kalian udah tau gimana sejarah tentang wayang ? hmm, kalo belon tau, mending baca nii artikel dibawah ini !
Wayang dikenal sejak zaman prasejarah yaitu sekitar 1500 tahun sebelum Masehi. Masyarakat Indonesia memeluk kepercayaan animisme berupa pemujaan roh nenek moyang yang disebut hyang ato dahyang, yang diwujudkan dalam bentuk arca ato gambar.
Wayang merupakan seni tradisional Indonesia yang terutama berkembang di Pulau Jawa dan Bali. Pertunjukan wayang udah diakuin sama UNESCO pas tanggal 7 November 2003, sebagai karya kebudayaan yang mengagumkan dalam bidang cerita narasi dan warisan yang indah dan sangat berharga (Masterpiece of Oral and Intangible Heritage of Humanity).
Ada versi wayang yang dimainin oleh orang dengan memakai kostum, yang dikenal sebagai wayang orang, dan ada juga wayang yang berupa sekumpulan boneka yang dimainkan oleh dalang. Wayang yang dimainkan dalang ini diantaranya berupa wayang kulit atau wayang golek. Cerita yang dikisahkan dalam pagelaran wayang biasanya berasal dari Mahabharata dan Ramayana.
Pertunjukan wayang di setiap negara punya teknik dan gayanya sendiri, dengan demikian wayang Indonesia merupakan buatan orang Indonesia asli yang memiliki cerita, gaya dan dalang yang luar biasa.

0 komentar: